• Akasia Spa adalah Spa khusus wanita yang menawarkan layanan massage dan Spa di rumah anda. Sangat sesuai untuk para wanita yang sibuk dan tidak sempat untuk melakukan perawatan di tempat-tempat Spa. Bagi para ibu dan wanita karier yang lelah melakukan rutinitas sehari-hari.
  • Akasia Spa akan memberikan layanan yang nyaman. Sehingga anda akan merasa rileks dan bugar kembali.
  • Akasia Spa juga menggunakan produk dari herbal, tradisional serta berkualitas untuk memanjakan anda.
  • AKASIA SPA MASSAGE RELAXATION Massage kesehatan yang dapat merilekskan tubuh dan melancarkan sirkulasi darah dengan menggunakan oil massage atau tanpa oil massage.
  • AROMA THERAPY Massage aroma therapy menggunakan essential oil dapat menenangkan pikiran dengan aroma lavender, ilang-ilang, rose dsb.
  • RELAXASI UNTUK IBU HAMIL Massage relaxation dapat membantu ibu hamil merasa nyaman, rileks serta mengurangi rasa penat di kaki, punggung, dan bahu.
  • TOTOK WAJAH Dapat merilekskan titik-titik syaraf di wajah, kepala, bahu dan leher, serta melancarkan sirkulasi darah di kepala.
  • TOTOK KHUSUS WANITA Totok yang di fokuskan diarea panggul, pinggang, perut dan kaki dapat membantu mengencangkan otot vagina, mencegah keputihan, serta mengurangi rasa sakit pada saat datang bulan.
  • V RATUS Terbuat dari bahan rempah, akar cempaka, minyak cempaka putih, madu dan bahan herbal lainnya. Dapat mencegah keputihan, gatal-gatal atau aroma tak sedap menjadi lebih bersih, harum dan keset.
  • BODY SCRUB Untuk membersihkan kulit ari yang kusam, menjadi lebih cerah dan segar menggunakan scrub dari bengkoang, advocado, susu, green tea, dsb.
  • LULUR JAWA DAN BALI Menggunakan produk herbal dari Jawa dan Bali, dapat membersihkan dan mencerahkan kulit.
  • FACIAL NATURAL DAN TRADITIONAL Facial alami dengan menggunakan bahan dan buah, madu, dan bahan traditional yang dapat mengembalikan keremajaan kulit wajah.
  • Jumat, 30 Juli 2010

    JAMU UNTUK MENGECILKAN RAHIM

    (Diminum setelah 40 hari habis bersalin)

    3 sdm beras putih
    3 jari kencur segar parut
    1 jari kunyit segar parut
    1 sdm asam jawa
    1 btr jeruk nipis, peras ambil airnya
    125 gram gula merah
    Garam dapur secukupnya (secubit)
    3 lembar daun pandan

    • Beras direndam dalam air kira-kira 2 jam.
    • Kencur, kunyit, daun pandan, asam, rebus dengan 3 gelas air, tambahkan gula merah dan garam jika sudah mendidih.
    • Tumbuk beras hingga halus, masukkan air rebusan pada beras yang ditumbuk, lalu saring.
    • Jika hendak meminumnya, campur dengan perasan jeruk nipis, aduk rata.

    Diminum 2X sehari, lakukan selama 1 minggu.

    0 komentar:

    Posting Komentar